Belajar Dari Mariani Anak TKI Yang Menjadi Pimpinan Pengibar Bendera HUT RI Ke 76


Mariani adalah seorang anak PMI yang terpilih memimpin Paskibra pada saat apel upacara bendera 17 Agustus 2021. Upacara dalam rangka memperingati HUT RI yang ke 76 ini dilaksanakan di lapangan Mbulan Borok Dewi Anjani Selasa,17/8/21.

Mariani yang merupakan siswa SMA Sulamul Mubtadi Anjani tersebut terpilih karena sejak tahun 2019 ia menjadi pengibar bendera pusaka. “saya sejak tahun 2019 menjadi pengibar bendera. Dulu pernah menjadi pengibar bendera tingkat kecamatan Suralaga pas HUT RI ke 74,” ungkapnya.

Dengan tinggi badan sekitar 163 cm menjadikannya pemimpin paskibraka. Dengan mengenakan seragam sekolah putih abu dan tak lupa ia menggunakan masker sebagai benteng pertahanan melawan covid 19.

Ria akrabnya, adalah perempuan yang kesehariannya di sekolah sebagai salah satu siswa yang cerdas. Aktif berorganisasi baik di sekolah maupun di kepemudaan dusun.

Sepulang sekolah, ia biasanya bergegas menuju sawah untuk mengambil rumput. Bermodalkan motor mio berwarna hitam, itu yang biasanya ia gunakan untuk mengambil rumput yang sudah diisi dengan karung.
“kadang langsung ke sawah mengambil rumput tanpa mengganti seragam sekolah. Takutnya nanti kakek lama nunggu,” ucapnya.

Ibunya yang berangkat merantau di masa pandemic membuatnya mengerjakan sesuatu yang jarang dilakuhkan oleh anak – anak yang sebaya dengannya.

Ia yang seorang anak yatim membuatnya tak malu mengerjakan apapun. Bapaknya meninggal beberapa tahun yang lalu ketika ia masih berada di bangku sekolah dasar.

Dengan tekat yang kuat, ia menjadi perempuan yang menjadi panutan bagi adiknya. “cita – cita saya sebagai polwan,” ungkapnya penuh harap.

Kita harus banyak belajar dari ria. Hidup bersama kakek dan sanak saudara. Ibunya pergi merantau dimasa pandemic bukan tanpa alasan. Justru keinginannya mengadu nasib yang besar, membuat ibunya rela menerobos virus corona menuju Malaysia.

Belum ada Komentar untuk "Belajar Dari Mariani Anak TKI Yang Menjadi Pimpinan Pengibar Bendera HUT RI Ke 76"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel